LOMBOK, beritaapm.com – Honda makin serius menjajaki pasar otomotif di luar Pulau Jawa. Kali ini, giliran Lombok Timur yang jadi sasaran perluasan jaringan dealer resminya. PT Honda Prospect Motor (HPM) resmi membuka Honda Naga Motor 2, dealer kedua mereka di Pulau Lombok yang siap memberikan layanan 3S—Sales, Service, dan Spare Parts—dengan standar Honda.

Langkah ini bukan tanpa alasan. Meski Pulau Jawa masih jadi pusat industri otomotif, Honda melihat potensi besar di luar Jawa yang belum tergarap maksimal. Daerah seperti Nusa Tenggara Barat, misalnya, belum memiliki jaringan dealer yang padat seperti di kota-kota besar di Jawa. Dengan membuka cabang baru, Honda ingin mendekatkan diri ke konsumen di wilayah-wilayah yang sebelumnya belum banyak tersentuh.

Menurut Yusak Billy, Sales & Marketing and After Sales Director HPM, kehadiran Honda Naga Motor 2 adalah bentuk nyata dari komitmen Honda untuk terus meningkatkan layanan dan menjangkau lebih banyak pelanggan. Apalagi, Honda Naga Motor sudah punya nama dan basis pelanggan yang kuat di Lombok.

“Kami melihat kebutuhan konsumen di luar Jawa itu berbeda. Di kota besar, dealer-dealer Honda sudah saling berdekatan, tapi di luar Jawa, jaraknya bisa jauh-jauh. Makanya kami agresif membuka dealer baru agar layanan Honda bisa lebih mudah diakses,” ujar Billy.

Honda Naga Motor 2 berlokasi di Jalan Raya Mataram – Sikur No.8, Kecamatan Sikur, Lombok Timur, sekitar 43 km dari dealer pertama Honda Naga Motor di Mataram. Berdiri di atas dua lantai, dealer ini dilengkapi dengan berbagai fasilitas, mulai dari ruang pamer (showroom), 2 General Repair Bay, 1 Periodical Maintenance Bay, hingga ruang pencucian dan penyimpanan suku cadang. Semua disiapkan untuk memastikan konsumen nggak perlu jauh-jauh atau menunggu lama saat butuh servis atau suku cadang.

Dengan pembukaan ini, Honda berharap jangkauan layanan mereka di Pulau Lombok semakin luas dan bisa menjawab kebutuhan masyarakat di kawasan timur pulau dengan lebih cepat dan efisien.