LAMPUNG, beritaapm.com – Pantai Kedu Warna, Lampung Selatan, akhir pekan ini jadi lautan Daihatsu Terios. Ratusan anggota Terios Club Indonesia (TCI) dari berbagai penjuru Indonesia berkumpul untuk mengikuti Jambore Nasional (Jamnas) ke-5, sebuah ajang rutin yang selalu dinanti para pecinta SUV kompak tersebut.

Perayaan tahun ini berlangsung dua hari dan sukses menarik lebih dari 100 unit Terios dari Sumatera, Jawa, hingga Kalimantan. Banyak member Sumatera memilih jalur darat, sementara rombongan dari Jawa ada yang menyeberang langsung lewat Merak–Bakauheni, ada pula yang terbang dulu lalu melanjutkan perjalanan menuju venue. Bahkan peserta dari Jawa Timur, Bali, dan Kalimantan turut hadir setelah menempuh perjalanan darat jarak jauh menunjukkan kuatnya rasa kebersamaan di komunitas TCI.

Puncak kemeriahan berlangsung Minggu pagi lewat konvoi resmi sebanyak 43 unit Terios dari Kantor Bupati Lampung Selatan menuju Kalianda hingga finish di Pantai Kedu Warna. Puluhan unit lain langsung menuju lokasi acara, membuat total peserta melampaui seratus unit kendaraan.

Ketua Umum TCI, Taufik Firmansyah, menyebut antusiasme tahun ini menjadi salah satu yang terbesar sejak Jamnas pertama kali digelar. Bukan hanya soal jumlah peserta, tetapi juga semangat dan energi positif yang dibawa setiap region.

Acara dibuka khidmat dengan menyanyikan Indonesia Raya dan penampilan Tari Sigeh Pangunten, tarian penyambutan khas Lampung. Suasana semakin hangat saat seluruh member berkumpul untuk momen pemotongan tumpeng sebagai wujud syukur sekaligus perayaan hari jadi komunitas.

Tak sekadar kumpul komunitas, Jamnas TCI tahun ini juga diisi berbagai aksi sosial. TCI memberikan santunan kepada anak yatim dari wilayah sekitar, kemudian melanjutkan kegiatan penanaman pohon Ketapang di area pesisir Pantai Kedu Warna. Langkah ini menjadi kontribusi nyata komunitas dalam membantu mencegah abrasi serta menjaga kelestarian kawasan pantai.

Daihatsu, melalui jaringan diler Daihatsu Lampung, turut mendukung gelaran ini dengan menghadirkan Daihatsu Mobile Service (DMS). Layanan purna jual tersebut menyediakan pengecekan kendaraan, bantuan teknis, hingga voucher servis bagi peserta yang membutuhkan. Responsnya pun positif karena banyak member ingin memastikan kendaraannya tetap prima selama acara.

Seharian penuh kegiatan, peserta tetap antusias mengikuti berbagai hiburan musik, fun games antar region, hingga pembagian doorprize dari sponsor. Momen-momen ini mempererat interaksi antar anggota yang biasanya hanya saling bertegur lewat grup WhatsApp atau media sosial.

Jamnas TCI ke-5 tidak hanya menjadi ajang temu kangen para pengguna Terios, tetapi juga bukti bahwa komunitas ini terus berkembang dan aktif bergerak. Selain menjalin silaturahmi, mereka konsisten mengadakan kegiatan sosial dan lingkungan yang memberi dampak positif bagi masyarakat sekitar.